Peluang Usaha Pembuatan Gerabah, Ini Faktanya

peluang usaha gerabah

Peluang usaha gerabah sering banget dipandang miring, padahal kalo diliat-liat, sekarang ini makin banyak lho yang suka gunain produk-produk dari tanah liat. Alasannya simpel aja karena tampilannya estetik sama terbuat dari bahan alami.

Melihat peluang itu, nggak ada salahnya buat nekunin usaha pembuatan gerabah kekinian yang tentunya berkualitas supaya diminati banyak orang.

Mengupas Peluang Usaha Pembuatan Gerabah

Produk gerabah ada banyak banget jumlahnya, mulai dari cobek, gelas, ulekan, piring, guci, vas bunga, mangkok, dan lain sebagainya. Kabar baiknya, peminatnya juga nggak kalah banyaknya lo, terutama buat produk berdaya guna tinggi.

Karena orang-orang ngiranya usaha gerabah nggak ngehasilin, sekarang tidak banyak yang memiliki usaha dalam bidang ini. Namun melihat trend yang terjadi, ternyata produk gerabah sekarang mulai dilirik kembali oleh masyarakat, baik kalangan muda ataupun dewasa.

Penggunaan cobek, gelas, penggorengan, dan kendi semakin hari meningkat. Apalagi penggunanya sering menampakkan kegiatan hariannya saat menggunakan produk tanah liat pada konten-konten yang diupload di media sosial.

Sedikit tips buat yang ingin mendapatkan keuntungan dari usaha gerabah, jangan takut buat berinovasi. Inovasi merupakan kunci utama supaya produk yang diproduksi semakin bervariasi dan memenuhi kebutuhan masyarakat.

Jangan lupa juga buat selalu merhatiin kualitas produk. Jangan sampai cuman fokus ke tampilannya, tapi tidak mempertimbangkan tingkat ketahanannya.

Tips Menjalankan Usaha Pembuatan Gerabah

Setiap akan mulai usaha apa aja itu, kamu patut merhatiin tips khusus agar usaha yang dibangun berhasil dan menghasilkan keuntungan besar. Jika ingin tahu, langsung aja simak pembahasan di bawah ini sampai selesai:

1. Cari Tempat Penyedia Bahan Terbaik

Tidak semua tanah dapat dijadikan sebagai bahan untuk membuat gerabah. Perlu memilih tanah paling cocok buat dijadiin bahan dasar gerabah yang nggak mudah retak dan tahan lama meski digunain tiap hari.

Sebelum memulai usaha ini, lebih dulu cari penyedia bahan terbaik. Lakuin survei di beberapa tempat penyedianya. Jika sudah cocok, coba tes apakah gerabah yang dihasilkan dari tanah tersebut bagus atau nggak.

2. Dukung dengan Perlengkapan Memadai

Bukan cuman kualitas tanah yang patut diperhatiin, kamu juga perlu mencari berbagai perlengkapan memadai untuk mendukung pembuatan gerabah. Selanjutnya, barulah tentuin berapa jumlah perlengkapan yang ingin dibeli.

Penentuan jumlahnya mudah saja, perkirakan jumlah pegawai dan target produk yang dihasilkan per periodenya. Perlengkapannya nggak harus yang mahal kok, tentuin aja yang paling worth it dan bisa menuhin kebutuhan.

3. Lakukan Inovasi

Biar lebih diminati, jangan takut buat berinovasi dengan berbagai bentuk gerabah. Masyarakat saat ini lebih suka dengan bentuk-bentuk yang unik dan berdaya guna tinggi. Misalnya wadah makan yang ada tempat menaruh sambal dan saus.

Bentuk dan kepraktisannya menjadi daya tarik tersendiri bagi orang yang melihatnya. Tenang aja kalo belum punya inspirasi, langsung aja cari referensinya lewat Google atau platform media sosial lainnya, seperti halnya Pinteres.

4. Banderol dengan Harga Sesuai Kualitas

Peminat produk dengan harga bersahabat jauh lebih tinggi dibanding produk berkualitas bagus dengan harga mahal. Jadi, sangat disaranin buat mempertimbangin bener-bener berapa harga paling cocok buat gerabah yang dipasarin.

Tingkat kerumitan produk juga bisa banget lho dijadiin pertimbangan ketika akan menentukan harga produk. Semakin unik dan sulit pembuatannya, tidak ada salahnya buat ngebanderol harganya menjadi mahal.

5. Promosiin di Media Sosial

Siapa sih yang sekarang nggak kenal sosial media, baik anak-anak maupun orang tua semua ngegunain media sosial. Fakta ini sangat penting dipertimbangin buat ngegunain media tersebut buat promosi dan memasarkan produk yang diproduksi.

Media sosial yang dapat digunain buat promosi ada banyak, mulai dari TikTok,Instagram, Facebook, dan lainnya. Tinggal sesuain sama target market dan fokus media yang digunakan buat memasarkan produk.

Nah di atas merupakan penjelasan mengenai peluang usaha gerabah di Indonesia. Apabila nantinya usaha yang dijalanin sudah memiliki pasar di dalam negeri, jangan ragu buat mencoba nyari pasar di luar negeri juga.