Jualan takjil merupakan salah satu ide bisnis yang recomended untuk dijalankan di bulan Ramadhan. Meski waktu berjualannya hanya singkat, yaitu sore hari sampai malam atau sore hari saja, tetapi keuntungan yang dihasilkan bisa sangat menggiurkan.
Hanya saja, Anda perlu mengetahui apa saja menu paling diminati oleh masyarakat dari berbagai kalangan. Ingin tahu apa saja itu? Simak penjelasannya di sini.
Ini Dia Ide Menu Jualan Takjil
Indonesia didiami oleh mayoritas masyarakat yang menganut agama Islam. Setiap momen-momen keagamaan termasuk puasa Ramadhan selalu membuka peluang bisnis, salah satunya bisnis jualan takjil. Bagi yang berminat memulai bisnis, perhatikan ragam menu takjil berikut:
1. Tahu Walik
Pasti banyak yang sudah mengenal atau bahkan menjadikan tahu walik sebagai camilan favorit. Menu tersebut cocok dijadikan sebagai ide menu takjil yang digemari berbagai kalangan usia.
Agar lebih menarik, inovasikan tahu walik dengan menambahkan cocolan, baik berupa saus pedas, mayonaise, atau sambal khas Indonesia. Bisa juga ditambahi taburan bubuk balado agar rasanya semakin nikmat.
2. Es Buah
Saat berbuka, umumnya masyarakat lebih memilih untuk minum minuman yang bercitarasa manis dan bersuhu dingin. Hal itu karena dinilai dapat melegakan tenggorokan yang seharian tidak terkena air.
Es buah merupakan menu takjil yang disarankan untuk disediakan karena peminatnya sudah pasti sangat banyak. Apalagi jika dijual dengan harga ramah di kantong.
3. Serabi Kuah
Bukan hanya olahan kekinian, faktanya makanan tradisional juga masih sering diburu oleh masyarakat masa kini. Salah satunya adalah serabi kuah yang memadukan citarasa manis dari kuahnya dan gurih dari serabinya.
4. Es Cincau
Peminat minuman yang berbahan dasar daun cincau ini sekarang masih cukup banyak. Membuka bisnis jualan takjil es cincau terbilang menguntungkan apalagi tidak banyak orang menjual minuman ini.
Selain yang telah disebutkan, masih banyak menu untuk bisnis j waualan takjil yang dapat dijalankan, seperti citul, singkong keju, risoles mayo, bakso bakar, pangsit lumer, roti isi, tahu mercon, can lain sebagainya.